Selamat datang di Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh!
Salam hangat bagi seluruh mahasiswa, dosen, staf, dan seluruh komunitas akademik dan masyarakat yang mengunjungi situs web kami. Saya Dr. Husamuddin MZ, Lc., MA, sebagai Ketua Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam, sangat bangga dan bersemangat menyambut Anda dalam mendapatkan informasi di situs web kami.
Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh. Menaungi empat prodi yaitu Perbankan Syariah (PSY), Hukum Ekonomi Syariah (HES), Hukum Pidana Islam (HPI), Hukum Tata Negara (HTN), Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam terus berinovasi melahirkan lulusan yang unggul dan peka terhadap permasalahan global.
Di Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam mahasiswa tidak hanya dituntut unggul dalam hal akademis, namun dibebaskan berinovasi dan bermanfaat bagi masyarakat melalui berbagai pengembangan keahlian diri yang didukung penuh dengan ketersediaan ragam fasilitas. Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam melahirkan akademisi dan praktisi sosial yang modern serta berdaya saing global, yang juga mampu berpartisipasi dalam pembangunan masyarakat.
Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam terus bergerak maju menuju fakultas unggul melalui penguatan tridharma perguruan tinggi, yaitu Pendidikan, Penelitian, serta Pengabdian secara serius dan konsisten. Menerapkan kurikulum pendidikan yang sesuai perkembangan zaman, penelitian dan publikasi ilmiah bereputasi, dan pemerataan program pengabdian kepada masyarakat di tingkat lokal, nasional hingga internasional.
Situs web ini dirancang sebagai sumber informasi yang berguna bagi Anda. Di sini, Anda akan menemukan informasi tentang program studi kami, kurikulum, kegiatan ekstrakurikuler, fasilitas, serta berita dan acara terkini dari Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam.
Terima kasih atas kunjungan Anda, dan semoga situs web ini menjadi sumber informasi yang berguna bagi Anda. Selamat belajar dan berkembang bersama kami!
Salam hormat,
Dr. Husamuddin MZ, Lc., MA
Ketua Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh